Manuel Pellegrini Resmi Latih Klub Asal China

Manuel Pellegrini

Manuel Pellegrini resmi latih klub asal China Manuel Pellegrini resmi menangani tim Liga Super China, Hebei China Fortune. Kedatangan Pellegrini itu diumumkan melalui akun Weibo klub. Pellegrini pun menjadi pelatih asal Cile pertama di kompetisi kasta teratas China. Adapun untuk kategori pelatih asing, dia merupakan orang ke-61.

Sebagai eks manager klub besar di Liga Premier Inggris yakni Manchester City, Pellegrini bakal bersaing dengan nama tenar seperti Luiz Felipe Scolari (Guangzhou Evergrande), Sven-Goran Eriksson (Shanghai SIPG), dan Felix Magath (Shandong Luneng). Kini, Guangzhou asuhan Scolari bertengger di puncak klasemen dengan koleksi 50 poin dari 23 pertandingan. Mereka unggul atas Hebei yang tertahan di posisi kelima dengan 35 angka.

Manuel Pellegrini Resmi Tangani Klub Sepak Bola China

Dengan sisa tujuh laga, Pellegrini mungkin akan sulit mengejar puncak klasemen. Namun, dia masih bisa membawa Hebei lolos ke zona Liga Champions Asia. Hanya terbentang selisih lima poin antara Hebei dengan Shanghai Shenhua yang bertengger di posisi ketiga.

Pendukung Hebei boleh bersikap optimistis jika menilik rekam jejak Pellegrini. Dia mencatat 52 persen kemenangan selama berkarier di Eropa.

Sebelumnya, Pellegrini menangani Manchester City, beberapa klub La Liga Spanyol seperti Malaga, Real Madrid, dan Villarreal pernah dilatih pelatih asal Chile ini. Hasilnyapun tidak buruk, bahkan dirinya mampu membawa klub mencapai hasil terbaik di musim kompetisi 2013.

No comments yet! You be the first to comment.

Your email address will not be published. Required fields are marked *